Diikuti 133 Atlet Dari 12 Kabupaten Se-Aceh, H.Mirwan Buka Arung Jeram Pra PORA di Manggamat

author
Sudirman Hamid

13 Nov 2025 23:11 WIB

Diikuti 133 Atlet Dari 12 Kabupaten Se-Aceh, H.Mirwan Buka Arung Jeram Pra PORA di Manggamat
Bupati Aceh Selatan, H. Mirwan MS, S.E, M. Sos saat menyampaikan arahannya pada pembukaan Arung Jeram Pra PORA IV di Malaka, Manggamat, Kamis, 13 November 2025. INFORakyat.co/Istimewa.
“Alam Aceh Selatan memiliki aneka ragam objek wisata yang luar biasa, termasuk lokasi Cabang Olahraga air, Arung Jeram di Malaka, Kluet Tengah. Ini adalah anugerah luar biasa dari Allah SWT,” kata Bupati H. Mirwan MS.

TAPAKTUAN, inforakyat.co– Bupati Aceh Selatan, H.Mirwan, MS, S.E, M. Sos membuka perhelatan Prakualifikasi Pekan Olahraga Aceh (Pra PORA) IV Tahun 2025 Arung Jeram yang diikuti 133 atlet dari 12 Federasi Arung Jeram Indonesia (FAJI) Kabupaten se Aceh di Wisata Batu Gajah, Malaka, Kecamatan Kluet Tengah, Kamis, 13 November 2025.

Bupati Aceh Selatan, H. Mirwan MS mengucapkan selamat datang kepada atlet sebagai peserta Arung Jeram se Aceh di ajang Pra PORA Cabang Arung Jeram di bumi Teuku Cut Ali.

"Ini menjadi kemuliaan dan penghargaan bagi Aceh Selatan, dipercayakan sebagai tuan rumah Arung Jeram Pra PORA IV Tahun 2025, selamat datang dan selamat berkompetisi, semoga alam Aceh Selatan menampilkan performa terbaik dan senantiasa bersahabat dengan saudara-saudari," ucap Bupati.

Olahraga air ini, membutuhkan kecekatan, mental dan kekompakan antar tim serta kegigihan, namun harus menjunjung tinggi sportivitas. Semoga sukses dan berhasil mengantongi tiket melaju ke PORA di Aceh Jaya Tahun 2025.

"Alam Aceh Selatan memiliki aneka ragam objek wisata yang luar biasa, termasuk lokasi Cabang Olahraga air, Arung Jeram di Malaka, Kluet Tengah. Ini adalah anugerah luar biasa dari Allah SWT," kata Bupati H. Mirwan MS.

Forkopimda Aceh Selatan bersama pengurus KONI dan FAJI dari 12 Kabupaten Se Aceh serta 133 atlet Arung Jeram di Malaka, Manggamat, Kamis, 13 November 2025. Istimewa

Perhelatan Pra PORA yang berlangsung di Malaka Aceh Selatan, tambah H. Mirwan, bukan sekedar ajang kualifikasi menuju PORA, tetapi merupakan momentum penting untuk mengukur kemampuan dan sejauh mana kesiapan para atlet sebelum berlaga di kancah PORA maupun PON di masa akan datang.

"Atas nama pribadi dan pemerintah Aceh Selatan, kami berkomitmen untuk mendukung kemajuan olahraga di daerah ini termasuk cabang olahraga arung Jeram, kelak akan lahir atlet-atlet berjaya hingga berpetualang ke jenjang nasional hingga internasional," tandasnya.

Sementara itu ketua panitia pelaksana Abdul Mahmud dalam laporannya menyampaikan bahwa ajang Arung Jeram Pra PORA diikuti 12 FAJI Kabupaten, terdiri 70 atlet putra dan 63 atlet putri, total seluruhnya 133 orang.

Adapun 12 FAJI kabupaten yang mengikuti olah raga air ini meliputi; Aceh Selatan selaku tuan rumah, kemudianAceh Barat Daya (Abdya), Aceh Singkil, Aceh Tenggara, Bener Meriah, Aceh Tengah, Bireuen, Gayo Lues, Pidie Jaya, Aceh Pidie, Aceh Barat dan Nagan Raya, papar Abdul Mahmud.

Informasi dihimpun, pembukaan Arung Jeram Pra PORA dihadiri Ketua Federasi Arung Jeram Provinsi Aceh, Ketua KONI Aceh Selatan Zaitun MD, Forkopimda, Kepala SKPK, Ketua KPA Aceh Selatan, Muspika Kluet Tengah dan pihak berkompeten lainnya. ||

Tags terkait :

Editor : Redaksi

Kanal : News, Olahraga, Daerah, Pemerintah